SALURAN DAN MARJIN PEMASARAN KARET
DI DESA DATAR MACANG KECAMATAN AIR BESI
KABUPATEN BENGKULU UTARA

Dublin Core

Title

SALURAN DAN MARJIN PEMASARAN KARET
DI DESA DATAR MACANG KECAMATAN AIR BESI
KABUPATEN BENGKULU UTARA

Description

Tanaman karet merupakan komoditas andalan ekspor perkebunan. Bahkan Indonesia pernah menjadi produsen karet alam nomor satu didunia yang sebagian besar tanaman ini diusahakan oleh rakyat. Khusus di Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara produksi karetnya sebesar 1.488,48 ton/tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui saluran pemasaran karet dan untuk menghitung berapa besar margin pemasaran karet di Desa Datar Macang Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara. Hipotesis dalam penelitian ini adalah terdapat beberapa saluran pemasaran karet dan Margin pemasaran karet di Desa Datar Macang Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara sekitar Rp.2000. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Datar Macang Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara pada bulan November 2020 sampai Desember 2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode sensus. Penelitian sensus merupakan penelitian yang mengambil satu kelompok populasi sebagai sampel secara keseluruhan dan menggunakan kuesioner yang terstruktur sebagai alat pengumpulan data yang pokok untuk mendapatkan infromasi yang spesifik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat dua saluran pemasaran karet rakyat di Desa Datar Macang Kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara yaitu Saluran pertama Petani - Pedagang Perantara - Pedagang pengumpul - Pabrik karet; dan Saluran kedua Petani - Pedagang Pengumpul - Pabrik Karet. Margin pemasaran pedagang perantara pada saluran I adalah Rp.2.333.21/Kg, marjin pemasaran pedagang pengumpul pada saluran pertama adalah Rp.2.050.00/Kg jadi total marjin pemasaran saluran pertama adalah Rp.4.383.21/Kg, sedangkan marjin pemasaran pedagang pengumpul pada saluran II adalah sebesar Rp.2.090.81/Kg.

Creator

ERMANTO
1750090087
Pembimbing I :
Ir Rita Feni , M,Si
Pembimbing II :
Elni Mutmaiunnah , S.P., M.P
Penguji I :
Dr. Novitri Kurniati , S.P.,M.P
Penguji II :
Dr. Edi Efrita , S.P M.P

Source

Agribisnis

Publisher

UPT PERPUSTAKAAN

Date

25 OKTOBER 2021

Contributor

Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Rights

Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Language

Bahasa Indonesia

Identifier

Abdullah, Thamrin dan Tantri, F. 2013. Manajemen Pemasaran. PT Raja Grafindo Persada. Jakarta. 258 halaman.
Akbar, P.S., dan Usman. 2008. Pengantar Statistika. Jakarta: Bumi Aksara
Assauri, S. 2010. Manajemen Pemasaran. PT Raja Grafindo Persada. Jakarta. 450 halaman.
Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Utara. (2015-2019). Kabupaten Bengkulu Utara dalam angka. Badan Pusat Statistik Kabupaten Bengkulu Utara. Bengkulu Utara.
Budiman, H. 2016. Budidaya Karet Unggul. Pustaka Baru Press. Yogyakarta. 240 halaman.
Chandra, G. 2002. Strategi dan Program Pemasaran. Andi. Yogyakarta. 258 halaman.
Daniel, M. 2004. Pengantar Ekonomi Pertanian. PT Bumi Aksara. Jakarta. 178 halaman.
Firdaus, M. 2010. Manajemen Agribisnis. PT Bumi Aksara. Jakarta. 222 halaman
Furyanah, A dkk, 2018 Analisis Pemasaran Pertumbuhan Pertanian Karet Di Desa Ciwalen Kabupaten Cilacap Provinsi Jawa Tengah. Jurnal Pemasaran Kompetitif .Volume II No I – Halaman 57
Ibrahim, Y. 2009. Studi Kelayakan Bisnis. PT Rineka Cipta. Jakarta. 249 halaman
Jumiati E, dkk. 2013. Analisis Saluran Pemasaran dan Margin Pemasaran Kelapa di Daerah Perbatasan Kalimantan Timur. Jurnal AGRIFOR Universitas Borneo Kalimantan Utara. Volume XII. 1-10.
Melani. 2017. Efisiensi Pemasaran Kentang Di Desa Cikandang Kecamatan Cikajang Kabupaten Garut. Skripsi. Departemen Agribisnis Fakultas Ekonomi dan Manajemen. IPB. Bogor.
Kotler, P dan Kevin Lane Keller. 2009. Manajemen Pemasaran. Erlangga. Jakarta. 412 halaman.
Kasmir. 2016. Studi Kelayakan Bisnis. Prenadamedia Grup. Jakarta. 262 halaman
Khaswarina,S, dkk. 2019. Analisis Saluran Pemasaran dan Marjin Pemasaran Bahan Olahan Karet Rakyat (Bokar) di Kabupaten Kampar. Unri Conference Series: Agriculture and Food Security 1: 88-97.https://doi.org/10.31258/unricsagr.1a12.
Khaswarina,S, dkk 2018. Analisis Saluran Pemasaran dan Marjin Pemasaran Bahan Olahan Karet Rakyat (Bokar) di Kabupaten Kampar. Unri Conference Series: Agriculture and Food Security. Volume 1. 88-97
Rahim dan Hastuti. D.R.D 2008. Pengantar Teori dan Kasus Ekonomika Pertanian. Penebar Swadaya. Jakarta. 204 halaman
Rukmana, R. 2018. Untung Selangit dari Agribisnis Karet. Lily Publisher. Yogyakarta. 122 halaman.
Siswoputranto, P.S. 1981. Perkembangan Karet Internasional. Lembaga Penunjang Pembangunan Nasional. Bandung. 450 halaman.
Sujarweni, W. 2014. Metodologi Penelitian. PT Pustaka Baru. Yogyakarta. 118 halaman.
Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Manajemen. Alfabeta. Bandung. 806 halaman
Tety, E, Evy Maharani dan Fitria Ningsih. 2014. Analisis Pemasaran dan Transmisi Harga pada petani bahan olahan karet di Desa Sei Tonang Kecamatan Kampar Utara Kabupaten Kampar. Jurnal Fakultas Pertanian Universitas Riau. Vol 6. 159-168 diakses Juni 2020.

Collection

Citation

ERMANTO 1750090087 et al., “SALURAN DAN MARJIN PEMASARAN KARET
DI DESA DATAR MACANG KECAMATAN AIR BESI
KABUPATEN BENGKULU UTARA,” Repository Universitas Muhammadiyah Bengkulu, accessed May 3, 2024, http://repo.umb.ac.id/items/show/2497.