STUDI DESKRIPTIF GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH MI MUHAMMADIYAH WANGON, CIPETE, PASIRMUNCANG SEBAGAI REKOMENDASI KEPEMIMPINAN SD/MI MUHAMMADIYAH BANYUMAS

Dublin Core

Title

STUDI DESKRIPTIF GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH MI MUHAMMADIYAH WANGON, CIPETE, PASIRMUNCANG SEBAGAI REKOMENDASI KEPEMIMPINAN SD/MI MUHAMMADIYAH BANYUMAS

Subject

Gaya kepemimpinan, Kepala sekolah

Description

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan gaya kepemimpinan kepala sekolah di lingkungan SD/MI Muhammadiyah kabupaten Banyumas. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif jenis deskripstif. Subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah dan guru di lingkungan SD/MI Muhammadiyah kabupaten Banyumas yaitu MI Muhammadiyah Wangon, SD Muhammadiyah Cipete, dan MI Muhammadiyah Pasirmuncang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumen. Teknik keabsahan data dengan menggunakan triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa gaya kepemimpinan yang digunakan kepala sekolah di sekolah di lingkungan SD/MI Muhammadiyah Kabupaten Banyumas gaya kepemimpinan yang demokratis. Hal ini terlihat dari cara kepala sekolah dalam menjalankan kepemimpinan yaitu kepala sekolah sebagai pemimpin yaitu memberikan informasi, evaluasi, motivasi kepada bawahan, inovasi bagi pengembangan sekolah, menjalankan kepemimpinan situasional, tidak otoriter, bersikap bijaksana, memberi arahan dan memberikan contoh, memberi penghargaan kepada bawahannya. Kepala sekolah selalu mengutamakan rasa persatuan dan kesatuan (kebersamaan) kekeluargaan dengan warga sekolah. kepala sekolah yang memgunakan strategi mendekat ke masyarakat. Cara kepala sekolah menghadapi masalah dengan tenang, lapang dada dan dimusyawarahkan dengan perkembangan masalah setelah adanya keputusan masalah terselesaikan dengan baik. Kepala sekolah terbuka dan membuka diri dalam menerima pendapat, kritik dan saran dari bawahan.

Creator

LPPM Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Publisher

LPPM Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Contributor

Sri Harmianto , Aji Heru Muslim

Rights

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas
Muhammadiyah Purwokerto

Language

English, Indonesian

Citation

LPPM Universitas Muhammadiyah Bengkulu, “STUDI DESKRIPTIF GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH MI MUHAMMADIYAH WANGON, CIPETE, PASIRMUNCANG SEBAGAI REKOMENDASI KEPEMIMPINAN SD/MI MUHAMMADIYAH BANYUMAS,” Repository Universitas Muhammadiyah Bengkulu, accessed May 1, 2024, http://repo.umb.ac.id/items/show/60.