FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI
HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN
YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
(BEI)

Dublin Core

Title

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI
HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN
YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
(BEI)

Description

Banyak faktor-faktor yang mempengaruhi harga saham. Salah satunya
dilihat dari rasio keuangannya. Saat ini, Saham-saham perbankan mengalami
pemasalahan karena wabah virus corona (COVID-19) dan ketegangan geopolitik
antara Turki dan Rusia menjadi pemicu penurunan indeks. Beberapa perbankan
harga sahamnya mengalami penurunan yang sangat besar. Harga saham
merupakan harga penutupan pasar saham selama periode pengamatan dan
pergerakannya senantiasa diamati oleh para investor. Adapun rumusan masalah
pada penelitian ini yaitu apakah Earning Per Share (EPS), Net Profit Margin
(NPM), Return On Asset (ROA), dan Return On Equity (ROE) berpengaruh
terhadap harga saham. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui
pengaruh faktor-faktor terhadap harga saham Perusahaan Perbankan yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Populasi Sampel yang
digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di
BEI selama periode 2016 – 2018 yang berjumlah 44 perusahaan dan jumlah
sampel sebanyak 28 perusahaan dipilih dengan menggunakan metode purposive
sampling.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial, harga saham pada
perusahaan perbankan di BEI selama periode 2016 – 2018 dipengaruhi oleh
Earning Per Share (EPS). Sedangakan Net Profit Margin (NPM), Return On
Asset (ROA), dan Return On Equity (ROE) tidak berpengaruh terhadap harga
saham. Namun secara simultan Earning Per Share (EPS), Net Profit Margin
(NPM), Return On Asset (ROA), dan Return On Equity (ROE) berpengaruh
terhadap harga saham.

Creator

TRI YULIANA
NPM: 1634030092
Pembimbing :
Ummul Khair, S.Pd., M.Ak
Penguji 1:
Yudi Partama Putra, S.E., Ak., M. Si., CA
Penguji 2:
Ahmad Junaidi, S.E., M. SI

Source

Akuntansi

Publisher

UPT Perpustakaan

Date

19 November 2020

Contributor

Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Rights

Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Language

Bahasa Indonesia

Identifier

Alipudin, Asep dan Resi Oktaviani. 2016. Pengaruh EPS,ROE,ROA, dan DER
Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sub Sektor Semen Yang Terdaftar
Di BEI. JIAFE (Jurnal Ilmiah Akuntansi Fakultas Ekonomi) Volume 2 No.
1 Tahun 2016 Edisi 1, Hal. 1-22
Anisma, Yuneita. 2012. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Harga Saham
Perusahaan Perbankan Yang Listing Di Bursa Efek Indonesia (BEI). Jurnal
Sosial Ekonomi Pembangunan Tahun II.
Cahyaningrum, Yustina Wahyu dan Tiara Widya Antikasari. 2017. Pengaruh
Earning Per Share, Price To Book Value, Return On Asset, dan Return On
Equity Terhadap Harga Saham Sektor Keuangan. Jurnal Economia, Volume
13, Nomor 2, Oktober 2017.
Darmadji Dan Fakhruddin. 2011. Pasar Modal Di Indonesia Edisi 3. Penerbit
Salemba Empat.Jakarta
Iman Ghozali. Aplikasi analisi multivariete dengan program IBM SPSS 23,
Semarang: Universitas Diponegoro. 2013.
Kurnia, Nia. 2015. Analisis Pengaruh Debt To Equity Ratio (DER) Dan Net Profit
Margin (NPM) Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sektor Aneka
Industri Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2011-2013.
Politeknik Negeri Sriwijaya. Palembang.
Mega Diah Alnikmatus Sholihah Dan Isana Yuningsih (2018) “Faktor Internal
Dan Faktor Eksteral Yang Mempengaruhi Non Performing Financing”,
Samarinda : Simposium Nasional Akuntansi XXI
Muhammad, Arie Setyawan. 2017. Pengaruh Ukuran Perusahaan, Net Profit
Margin (NPM) Dan Return On Equity (ROE) Terhadap Harga Saham.
Jurnal Profita Edisi 6.
Perdana, Risky Agustine Putri Dan Nengah Sudjana. 2013. Pengaruh Return On
Equity (ROE), Earning Per Share (EPS), Dan Debt Equity Ratio (DER)
Terhadap Harga Saham (Studi Pada Perusahaan Makanan Dan Minuman
Yang Go Public Di Bursa Efek Indonesia Periode 2008-2011). Jurnal
Administrasi Bisnis (JAB) Vol. 2 No. 1 Mei 2013.
Regina Dan Rosmita Rasyid. 2019. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Harga
Saham Pada Perusahaan Manufaktur Di BEI. Jurnal Multiparadigm
Akuntansi Volume I No. 2/2019 Hal: 220-228. Jakarta
Siti Nurhasanah.2016. Pratikum statistik 1 dan 2 untuk ekonomi bisnis ,Jakarta :
Salemba Empat.
Sugiyono. 2007. Metode Penelitian Kuantitatif Dan Kualitatif Dan R&D.
Bandung: Alfabeta.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Kuantitatif Dan Kualitatif Dan R&D.
Bandung: Alfabeta.
Syahputri, Pratami. 2018. Analisis Faktor- Faktor Yang Mempengaruhi Harga
Saham Pada Perusahaan LQ45 Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2016.
Universitas Pasir Pengaraian. Rokan Hulu.
Tandelilin, Eduardus. 2017. Pasar Modal : Manajemen Portofolio Dan Investasi.
Penerbit PT Kanisus. Yogyakarta.
Yulhasnita. 2011. Pengaruh Capital Adequacy Ratio,Retrun On Asset,Retrun On
Equity,Beban Operasional Terhadap Pendapatan Operasional, Dan Loan
Deposit Ratio Terhadap Penyaluran Kredit. Universitas Riau
Web-site :
b) Jenis-jenis bank
https://www.zonareferensi.com/jenis-jenis-bank/ (diakses 29 Mei 2020)
c) Pengertian Bank
https://www.cermati.com/artikel/pengertian-bank-jenis-dan-fungsinyauntukmasyarakat (diakses 28 Mei 2020)
d) Saham
https://www.idx.co.id/produk/saham/ (diakses 15 Maret 2020 )
e) Saham Perbankan Rontok
https://investor.id/market-and-corporate/saham-perbankan-rontok (diakses
15 Maret 2020 )
f) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 10 Tahun 1998 Tentang
Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1992 Tentang Perbankan
http://hukum.unsrat.ac.id/uu/uu_10_98.htm ( diakses 11 Maret 2020 )

Collection

Citation

TRI YULIANA NPM: 1634030092 et al., “FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI
HARGA SAHAM PADA PERUSAHAAN PERBANKAN
YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
(BEI),” Repository Universitas Muhammadiyah Bengkulu, accessed April 26, 2024, http://repo.umb.ac.id/items/show/856.