Analisis Tayangan Film Upin-Ipin Di MNCTV Dalam Merubah Perilaku Anak Sekolah Dasar Negeri 07 Bermani Ilir

Dublin Core

Title

Analisis Tayangan Film Upin-Ipin Di MNCTV Dalam Merubah Perilaku Anak Sekolah Dasar Negeri 07 Bermani Ilir

Description

Perkembangan teknologi yang terus berevolusi mendorong kreativitas untuk terus berkarya hingga hadirnya film-film kartun yang ditayangkan di media massa seperti Televisi. Film kartun seperti upin-ipin ditayangkan di televisi dengan tujuan audiens anak-anak. Alur cerita dan adegan-adegan yang ada di film kartun upin-ipin perlu menjadi perhatian karena pada umumnya usia anak-anak mudah meniru apa yang dilihat dan didengarnya sehingga tidak menutup kemungkinan dari intensitas menonton anak yang terlalu sering akan menimbulkan perubahan perilaku. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tayangan film upin-ipin dalam merubahperilaku anak SD Negeri 07 Bermani Ilir.Pendekatan penelitian yang digunakan adalahdeskriptif kualitatif yang menggambarkan fenomena sebagaimana di lapangan.Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini meliputi observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk menganalisis data yang didapat digunakan teori uses and gratificationyang menyatakan bahwa pengguna media bebas menentukan lewat media mana mereka menggunakan media dan memutuskan bagaimana media yang digunakan mereka berdampak pada dirinya. Hasil penelitian menunjukkan adanyakeinginan anak-anak SDN 07 Bermani Ilir kelas 2 untuk menonton tayangan upin dan ipin sangatlah tinggi, mereka juga sangat menyukai dan senang serta terpenuhi kebutuhannya setelah menonton tayangan film Upin-Ipin di MNCTV penyebabnya yaitu adanya gaya bahasa yang khas (bahasa Malaysia) cerita yang lucu dan latar yang akrab dengan penonton anak-anak, dari kegemaran dan rasa terpenuhi kebutuhannya anak-anak menentukan sendiri efek dari menonton tayangan film kartun tersebut yaitu dengan menirukan gaya bahasa upin ipin dan tokoh-tokoh lainnya dalam film kartun tersebut. selain itu para siswa juga menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan sekolah maupun dirumah. Beberapa kosakata yang sering digunakan antara lain betul-betul-betul, selamat pagi cikgu, saya suke-saye suke, tak nak lah dan sedaaapnye..

Creator

M. FADEL SATRIA
NPM: 1570200023
Pembimbing:
Eceh Trisna Ayuh, M. I. Kom
Penguji 1:
Drs. Ju'im Thaap, M. Ap
Penguji 2:
Fitria Yuliani, M. A

Source

Ilmu Komunikasi

Publisher

UPT Perpustakaan

Date

15 Oktober 2020

Contributor

Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Rights

Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Language

Bahasa Indonesia

Identifier

Morrisan M.A, 2011, Managemen Media Penyaran Edisi Revisi, Jakarta : Kencana Prenada Medis GroupNurudin, 2014, Pengantar Komunikasi Massa. Jakarta : Rajawali PersVivian, John. 2008. Teori Komunikasi Massa. Jakarta : Kencana Prenada Media GrubOrmrod, Jeanne Ellis, 2008. Psikologi Pendidikan.Jakarta : Erlangga.Rakhmat, Djalaluddin. 1999. Psikologi Komunikasi. Bandung : Remaja RosdakaryaSarwono, Sarlito W. 2009. Pengantar Psikologi Umum. Rajawali Pers : Depok Sinar Grafika

Collection

Citation

M. FADEL SATRIA NPM: 1570200023 et al., “Analisis Tayangan Film Upin-Ipin Di MNCTV Dalam Merubah Perilaku Anak Sekolah Dasar Negeri 07 Bermani Ilir,” Repository Universitas Muhammadiyah Bengkulu, accessed May 9, 2024, http://repo.umb.ac.id/items/show/413.